Kukuhkan IKA AKIP-POLTEKIP Wilayah Jateng, Dirtikers : Jangan Hanya Sekedar Seremonial Saja

    Kukuhkan IKA AKIP-POLTEKIP Wilayah Jateng, Dirtikers : Jangan Hanya Sekedar Seremonial Saja
    Kukuhkan IKA AKIP-POLTEKIP Wilayah Jateng, Dirtikers : Jangan Hanya Sekedar Seremonial Saja

    SEMARANG - Direktur Teknologi Informasi dan Kerjasama Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Dodot Adikoeswanto, mengatakan Ikatan Alumni AKIP-POLTEKIP memiliki peran penting dalam memberikan dukungan dan saran untuk jajaran Pemasyarakatan.

    Hal itu ia sampaikan saat mengukuhkan Pengurus dan Anggota Ikatan Alumni AKIP-POLTEKIP Wilayah Jawa Tengah bertempat di Badiklat Hukum dan HAM Jawa Tengah, Selasa (05/09).

    ”Acara ini jangan hanya sekedar seremonial saja, tetapi juga sebagai komitmen dan langkah untuk menuju Pemasyarakatan lebih baik lagi, " ucap Pria yang juga menjabat Sekretaria Umum IKA AKIP-POLTEKIP.

    "Saat ini, kita menghadapi berbagai tantangan dalam sistem Pemasyarakatan, dan keberadaan Ikatan Alumni sangat penting dalam memberikan dukungan, saran, dan solusi untuk permasalahan yang ada, " tambahnya.

    Dalam hal mendukung pengembangan organisasi, lanjut Dodot, IKA AKIP-POLTEKIP dapat berperan dalam pembuatan dan pengembangan kebijakan publik yang berkaitan dengan pendidikan maupun kedinasan.

    "Alumni AKIP-POLTEKIP harus dapat memberikan usulan yang membangun bagi Pemasyarakatan sehingga dapat menjadi suara yang memiliki pengaruh dalam pembentukan kebijakan, " tuturnya.

    Sebelumnya, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Jateng, Supriyanto mengatakan giat pengukuhan ini juga menjadi momentum untuk membangkitkan gelora semangat dan silaturahim antar alumni AKIP-POLTEKIP di Wilayah Jawa Tengah.

    Menurutnya Kepengurusan IKA AKIP-POLTEKIP sangatlah penting sebagai wadah silaturahim dari para alumni. Tali silaturahim perlu untuk selalu dijaga agar persaudaraan antar alumni tetap bisa solid.

    "Pertemuan kali ini menjadi momentum yang sangat bagus untuk kita memperkuat komitmen dalam bekerja yaitu selalu mencari prestasi" ujar Alumni AKIP Angkatan 20 itu.

    Acara tersebut kemudian dilanjutkan prosesi penyematan jaket oleh Plt Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jateng Hantor Situmorang sebagai tanda dikukuhkannya IKA AKIP-POLTEKIP Wilayah Jawa Tengah.

    Sementara itu, terpilih sebagai Ketua IKA AKIP-POLTEKIP Wilayah Jawa Tengah yakni Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Semarang Tri Saptono.

    Turut hadir pada acara pengukuhan, seluruh Kepala UPT Pemasyarakatan dan Alumni AKIP-POLTEKIP di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah.     /aj

    kemenkumhamjateng
    ANJAR WAHYU KUSUMA

    ANJAR WAHYU KUSUMA

    Artikel Sebelumnya

    Imigrasi Cilacap Jadi Tuan Rumah Kegiatan...

    Artikel Berikutnya

    Lapsuska Laksanakan Pemasangan Banner dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Tingkatkan Kemampuan dan Kesiapsiagaan Operasi, Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Latihan Terbang Malam Libatkan Jet Tempur Sukhoi SU-30 MK2, Pesawat Boeing 737-200 dan Hercules C-130H
    Satgas Yonif 715/Mtl Borong Hasil Tani Mama Papua
    Implementasikan 8 Wajib TNI, Babinsa Bersama Warga Fawi Laksanakan Karya Bakti
    100 Hari Pemerintahan Prabowo-Gibran, Imparsial: Menguatnya Militerisme dan Kembalinya Dwifungsi TNI
    Optimalisasi Teknologi Pemasyarakatan Direktur Tikers Ditjenpas Berkunjung ke Lapas Karanganyar
    Lapas Besi Gelar Penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Bersama
    Rapat Pemasangan Kabel Bawah Laut, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Jawa Tengah Ajak PLN dan Beberapa Stakeholder Terlibat Aktif
    Lapas Karanganyar Jadi Fokus Kunjungan Kerja Direktur Tikers untuk Evaluasi Sistem Teknologi
    Pastikan Akuntabilitas Laporan Keuangan dan BMN, Lapas Karanganyar ikuti Rekonsiliasi
    Pentingnya pembacaan Tri Dharma Petugas Pemasyarakatan pada apel pegawai dan PPNPN Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar Nusakambangan
    Ini Pesan Kalapas Besi, Teguh Suroso Pada Pegawai yang Lulus Jadi Taruna Poltekip 59
    Optimalisasi Teknologi Pemasyarakatan Direktur Tikers Ditjenpas Berkunjung ke Lapas Karanganyar
    Kerjasama Lintas Sektoral, Lapas Besi Kolaborasi dengan Densus 88 Berikan Pembinaan Pada Napiter
    Terbaik! Sertifikasi Halal Dapur LaCila Jamin Penyajian Makan Higienis Berkualitas
    Pentingnya pembacaan Tri Dharma Petugas Pemasyarakatan pada apel pegawai dan PPNPN Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar Nusakambangan
    Tampil Beda, Ka KPLP Pasir Putih Pimpin Upacara Peringatan Hari Ultah kemenkumham RI Dengan Seragam Baru
    Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Pertama Bapas Nusakambangan Lakukan Penggalian Data terhadap WBP Lapas Cilacap
    Lapsuska Ikuti Pendampingan Penyusunan Usulan Revitalisasi  Gedung dan Bangunan
    Permudah Masyarakat Buat Paspor di Hari Libur, Imigrasi Cilacap Luncurkan Aplikasi ANA-NGAPAK

    Ikuti Kami